Les Bahasa Belanda

UJIAN BASISEXAMENINBURGERING A1

Beberapa orang cukup kewalahan dalam mempersiapkan Ujian Basisexamen Inburgering. Tapi sebagian lagi bingung, itu ujian apa sih? Mungkinkah ...

Sunday, October 30, 2022

KURSUS BAHASA BELANDA TATAP MUKA DI JOGJA 2022

Hai, sobat Karta Pustaka 😆

Hoe gaat het met je? Apa kabarnya? Semoga dalam keadaan yang baik dan sehat ya.
Tidak terasa, cukup lama Karta Pustaka mengajar teman-teman secara tatap muka setelah pandemi mereda.


Demi kenyamanan bersama, Karta Pustaka selalu membatasi jumlah peserta kelas maksimal di angka 10 siswa tiap kloternya. Para siswa akan diajari grammatica (struktur kata) dasar, uitspraak (pelafalan), gesprek (percakapan), luisteren (mendengarkan), dan spreken (berbicara). Tidak sebatas itu juga, yang mengasyikkan lagi adalah siswa diajarkan kultur di Belanda termasuk menyanyi lagu-lagu Belanda. 




Karta Pustaka menjunjung tinggi integritas, sehingga kami tidak murah nilai. Jika memang siswa dinyatakan belum lulus, maka tidak bisa lanjut ke level berikutnya. Siswa Karta Pustaka offline akan mendapatkan sertifikat setelah lulus level A12 (20x pertemuan).


Seperti gambar di atas, bagaimana jika belajar Bahasa Belanda lebih bermakna ketika antar murid dan guru sangat akrab? Pasti menjadi sangat menyenangkan dalam belajar. Selain itu, koneksi yang terjalin dapat menjadi modal selanjutnya, baik dalam pekerjaan, dan lain sebagaimana.

Itulah tadi beberapa potret suasana kelas offline di Karta Pustaka Yogyakarta. Tertarik untuk mengetahui informasi lebih lanjut? Atau ingin langsung mengamankan kursi pembelajaran? Yuk, langsung saja daftar melalui IG @kartapustaka. Bisa juga dengan langsung klik link berikut ya


Tot ziens! Sampai berjumpa 👏

Studi Hukum Lanjut di Belanda

            Ubi Societas Ibi Lus  yang memiliki arti dimana ada masyarakat di situ ada hukum. Ungkapan ini tentunya bukan sekedar ungkapan biasa, melainkan ungkapan tersebut membuktikan bahwa hukum memiliki peranan yang penting bagi setiap manusia khususnya dalam hal bermasyarakat. Dilihat dari sekitar kita saja pastinya setiap aspek kehidupan diatur oleh hukum, bahkan para sobat Karta Pustaka sendiri juga diikat dan dilindungi oleh hukum yang ada di Indonesia. Hal ini lah yang menjadi dasar kenapa salah satu program studi SOSHUM ini setiap tahun tidak mungkin sepi peminat.

            Bagi beberapa sobat Karta Pustaka pasti sudah biasa mendengar pelajar yang melanjutkan studi hukum di Indonesia. Tetapi, selain mempelajari hukum di Indonesia tentunya kita juga bisa mempelajari hukum di luar negeri. Nah, pada artikel kali ini, Karta Pustaka akan memberikan beberapa alasan kenapa para sobat Karta Pustaka bisa menjadikan Belanda sebagai tujuan belajar hukum di luar negeri. Berikut beberapa alasan kenapa Belanda dapat dijadikan tujuan utama belajar hukum di luar negeri:


Belanda dikenal sebagai ibukota hukum dunia



            Selain dikenal dengan beragam destinasi wisata romantis, Belanda juga dikenal sebagai Ibukota hukum dunia dengan istana perdamaian sebagai lambangnya. Khususnya pada kota Den Haag yang menjadi pusat politik utama di Belanda. Den Haag merupakan rumah bagi organisasi-organisasi politik lokal dan juga 160 organisasi hukum internasional. Sehingga, tidak perlu ragi lagi jika banyak orang yanf tertarik untuk mempelajari hukum di Belanda.

        

Belanda menganut sistem hukucivil law sama dengan Indonesia




            Indonesia menganut Sistem Hukum yang sama dengan Belanda yaitu Sistem Hukum Eropa Kontinental atau bisa disebut Civil Law System. Civil Law System ini, menempatkan hukum atau peraturan perundang-undangan sebagai sendi utama sistem hukum.  Hal ini tentunya memberikan poin plus bagi para Sobat Karta Pustaka yang ingin menimba ilmu di Belanda. Dengan kesamaan sistem hukum yang digunakan, maka pengaplikasiannya dalam kehidupan bermayarakat tentu saja kurang lebih akan sama. Selain itu, para Sobat Karta Pustaka juga akan lebih mudah beradaptasi dengan mata kuliah tersebut.


 Segi Geografis



            Belanda merupakan negara yang terletak di Benua Eropa, dimana Benua Eropa ini memiliki fasilitas Visa Schengen. Visa Schengen sendiri merupakan visa khusus yang bisa digunakan untuk seseorang melakukan kunjungan wisata atau bisnis ke berbagai negara di Benua Eropa. Ini merupakan alasan geografis yang bisa para sobat Karta Pustaka pertimbangkan jika ingin berkuliah di Belanda. Dengan alasan ini, para Sobat Karta Pustaka bisa dengan mudah traveling ke banyak negara Benua Eropa sekalian saat menimba Ilmu di Belanda. Kalau kata pepatah sih alasan ini “Sambil menyelam minum air” ehehehe.

Nah sobat Karta Pustaka, mungkin itu beberapa alasan yang bisa Sobat Karta Pustaka jadikan bahan pertimbangan untuk melanjutkan pendidikan hukum di Belanda. Jadi gimana sobat? Berminat untuk melanjutkan studi kalian di Belanda??

 Ingin tahu lebih banyak mengenai informasi menarik Belanda? Silakan follow instagram kami di @kartapustaka, atau klik di sini

 
Peulis: Donna

Referensi:

https://www.netherlandsandyou.nl/your-country-and-the-netherlands/united-kingdom/and-the-netherlands/peace-and-justice

https://law.uii.ac.id/blog/tag/hukum-eropa-kontinental-civil-law-system/

http://eriton.staff.unja.ac.id/2021/04/07/sistem-civil-law/

https://youtu.be/VM_poE4zNmk

 https://www.traveloka.com/id-id/explore/tips/pl-cara-dan-biaya-pembuatan-visa-schengen/142042

Wednesday, October 12, 2022

Liburan Romantis di Belanda

                Negeri Kincir Angin, Negeri Bunga Tulip, atau bahkan Negeri Seribu Kanal? Merupakan julukan bagi salah satu negara Benua Eropa yang tidak lain adalah Negara Belanda. Julukan-julukan tersebut tentunya disematkan karena kenyataan yang ada di Belanda sendiri, mulai dari beribu kincir angin berdiri, kanal-kanal yang merata di seluruh wilayah, dan hamparan Bunga Tulip warna-warni tumbuh cantik ketika musim semi datang. Pesona keindahan Belanda yang aesthetic dan romantis tersebut memberikan daya tarik bagi para wisatawan untuk mengunjungi negara ini. Jadi tidak heran, jika Belanda memiliki berbagai tempat wisata untuk dikunjungi. Nah, buat sobat Karta Pustaka yang berencana untuk berlibur ke Belanda, langsung aja baca artikel dibawah ini tentang rekomendasi 2 tempat wisata romantis di Belanda.

Kanal Amsterdam

               Amsterdam adalah kota paling berair di dunia dan kanalnya atau grachtengordel-nya masuk dalam daftar warisan dunia UNESCO pada tahun 201O. Hal ini menjadikan destinasi wisata pertama yang menjadi rekomendasi untuk sobat Karta Pustaka adalah Kanal Amsterdam atau biasa disebut Grachten Amsterdam. Dengan menyewa perahu dan pemandu pribadi di Kanal Amsterdam, kita akan dapat merasakan pesona indah kota Amsterdam dari atas perahu. Keindahan destinasi ini bisa dinikmati dengan santai di siang hari, dan juga menjadi romantis ketika dinikmati di malam hari dengan ditemani pemandangan lampu-lampu kota yang menyala. Pinggiran kanal yang dipenuhi dengan restoran, museum, taman, rumah-rumah, dan lainnya akan menambah ke-aesthetic-an destinasi wisata ini. Selain mengapung diatas perahu, pesona Kanal Amsterdam juga bisa dinikmati dengan pilihan lain  yaitu dengan bersepeda atau berjalan kaki sambil bergandeng tangan bersama pasangan dan keluarga. Sehingga, bisa lebih memperhatikan detail kota untuk menambah suasana romantis yang berkesan.

 


 

Taman Keukenhof

               Selain terkenal dengan kanalnya, Belanda juga terkenal dengan Bunga Tulip yang menghiasi setiap sudut kota ketika musim semi tiba. Sehingga, destinasi wisata selanjutnya adalah Taman Keukenhoft. Taman Keukenhoft terletak di Lisse yang menempuh jarak sekitar 30 menit dari Amsterdam. Taman ini menjadi salah satu destinasi wisata yang wajib dikunjungi ketika sobat Karta Pustaka tertarik untuk melihat hamparan Bunga Tulip mekar dengan berbagai warna yang tentunya memberikan kesan romantis dan damai ketika melihatnya. Tidak hanya keindahan Bunga Tulip, lebih dari 7 juta umbi berbagai jenis bunga ditanam di dalam taman ini, seperti Bunga Iris, Lili, Bakung, Anggrek, dan masih banyak lagi. Variasi bunga dan juga tema yang berbeda disetiap tahunnya menjadikan Taman Keukenhoft sebagai destinasi wisata yang tidak bisa dilewatkan khususnya pada pertengahan Bulan Maret hingga pertengahan Bulan Mei dimana waktu yang pas untuk menikmati kecantikan taman ini.

 



Nah sobat Karta Pustaka, 2 destinasi wisata diatas sangat menarik untuk dikunjungi yaa. Jadi gimana sobat? Berminat untuk menelusuri Kanal Amsterdam dan Taman Keukenhoft bersama pasangan dan juga keluarga??

 Ingin tahu lebih banyak mengenai destinasi wisata menarik di Belanda? Silakan follow instagram kami di @kartapustaka

 Penulis: Donna

Referensi:

https://www.amsterdam.info/tours/canalcruise/

https://czechtheworld.com/best-romantic-places-in-the-netherlands/

https://whc.unesco.org/en/list/1349/

https://www.holland.com/global/tourism/activities/events/keukenhof.htm

https://unsplash.com/s/photos/grachten-amsterdam.

Wednesday, October 5, 2022

Pembukaan Kursus Bahasa Belanda Jogja 2022

 Hi Guyssss,,,

Dibuka lagi nih kelas offline Bahasa Belanda Karta Pustaka Yogyakarta bulan Oktober 2022




Murah banget, tapi kualitas jangan tanya.The best, gurunya aja udah pengalaman 20 tahun lebih!
Yuk daftar aja, mulai 10 Oktober 2022 loh. Dan cuma dibuka 10 orang tiap kelasnya. Langsung aja DM ke IG @kartapustaka ya. See you guys