Jurusan bisnis merupakan jurusan
yang saat ini mulai populer di kalangan mahasiswa. Jurusan yang dinilai cukup fleksibel ini, menawarkan
berbagai keterampilan yang bisa berguna untuk jenjang karier kedepannya nihh. Mulai dari keterampilan
manajemen, pemahaman berbagai sisi dari ekonomi, politik, hingga budaya yang berhubungan dengan
bisnis, juga pemahaman kebutuhan klien di pasaran, dan masih banyak lagi.
Selain belajar tentang ilmu bisnis, dalam jurusan ini kita juga bisa “nyambi”
membuka usaha sendiri
sobat. Hal inilah yang sering digunakan sebagai alasan para
mahasiwa jika ditanya kenapa memilih jurusan bisnis di perkuliahan hahaha.
Lalu menurut sobat KP, Bagaimana ya
kalau kita kuliah
bisnis di luar negeri? Nah, ternyata
banyak diantara pelajar Indonesia yang memilih Belanda sebagai salah satu destinasi
pendidikan terutama bagi para mahasiswa yang sedang mencari universitas jurusan
bisnis lho sobat. Tapi, kira-kira universitas mana ya yang menawarkan jurusan bisnis keren
di Belanda? Yuk
coba kita simak lebih lanjut!
- Rotterdam School of Management (RSM)
Kolaborasi
yang dilakukan University Eramus dan Universitas Belanda menghasilkan Rotterdam
School of Management sebagai salah satu sekolah bisnis unggulan di Eropa sobat.
Dengan fokus utamanya melahirkan pemimpin bisnis berkarier internasional dengan
kontribusi dan perubahan positif dan pola pikir inovatif di dunia untuk masa
depan yang berkelanjutan, Roterdam School of Management ini menghasilkan
berbagai lulusan bisnis terbaik di Belanda. Kemudian, RSM ini juga menyediakan
berbagai penelitian dan pendidikan trobosan yang memajukan keunggulan dalam
segala aspek manajemen. Rangkaian program sarjana, magister, MBA, PhD, dan eksekutif kelas satu kamimendorong
mereka untuk menjadi pemikir dan pelaku yang kritis, kreatif, peduli dan
kolaboratif.
Rotterdam School of Management
menjadi salah satu dari 1% (74) sekolah bisnis di seluruh dunia dengan akreditasi
Triple Crown, yang
berarti diakreditasi oleh ketiga komite akreditasi internasional, independen,
serta badan akreditasi regional dan independen.
Rotterdam School of Management memiliki beberapa fakta menarik yaitu
- Memiliki 50 tahun pengalaman didunia pendidikan
manajemen,
- Salah satu dari 10 fasilitas penelitian terbaik di Eropa
- 40.000 alumni aktif di seluruh dunia
- 150 sekolah mitra
· Memiliki berbagai peringkat internasional seperti MSc Manajemen Internasional ke-3 di seluruh dunia, Peringkat Corporate Knight Better World MBA untuk MBA, Peringkat QS World University untuk studi manajemen bisnis, dan masih banyak lagi.
2. Radboud University
Radboud
university atau universitas Radboud merupakan salah satu universitas swasta
tradisional terbaik yang ada di Belanda. Terletak di bagian selatan pusat kota
Nijmegen, membuat universitas ini berkesan suasana yang muda dan hidup.
Berbagai kegiatan budaya bisa ditemui di Kota Nijmegen ini, sehingga kota ini
sangat cocok bagi mahasiswa karena aman dan ramah untuk tinggal dan belajar
maupun bersantai. Kemudian, Universitas Radboud menduduki berbagai peringkat
internasional seperti peringkatb 102- ARWU/ Shanghai 2022, peringkat 24
Pengajaran Eropa tahun 2019, peringkat 139 Universitas dunia tahun 2022, dan
menduduki 220 peringkat QS 2022.
Universitas
Radboud melakukan penelitian dan pendidikan secara bersamaan dengan mendorong
siswa untuk terampil, berkomitmen, kritis, dan sadar diri maka akan membentuk
siswa menjadi pribadi yang kompeten. Memiliki 3 nilai inti yaitu keterhubungan
– keingintahuan – kecerdasan, membantu Radboud untuk bisa berdampak secara
signifikan yaitu ingin berkontribusi pada dunia bebas dan sehat dengan peluang
yang sama untuk semua dan membuat dampak signifikan secara regional maupun
internasional. Universitas Radboud ini banyak menghasilkan lulusan yang sukses
lho sobat!
3. University of Groningen
University
of Groningen merupakan
universitas riset global dengan berpusat di Groningen,
City of Talent. Dengan mengedepankan kualitas sebagai prioritas,
University of Groningen berhasil berada diantara 100 teratas dalam dalam beberapa daftar peringkat
yang berpengaruh. University of Groningen banyak dikenal
sebagai universitas riset terkemuka di Eropa sobat. Kemudian, bukan hanya
unggul dalam bidang riset, University of Groningen juga memiliki keunggulan
dalam setiap aspek dari institusi. Bahkan beberapa program studi yang dimiliki
Groningen masuk ke daftar peringkat
100 jurusan terbaik versi THE World University Ranking. Di antaranya adalah Psychology
(#38), Business & Economics (#76), Pre-clinical, Clinic & Health (#78),
Educations (#82), Art & Humanities (#83), Life Sciences (#86), Social &
Physical Sciences (#87), dan Law (#88).
Groningen juga merupakan salah
satu kota ramah pelajar. Banyak tempat umum di Groningen yang biasa digunakan
para pelajar untuk belajar dan beraktifitas seperti taman kota dan lainnya.
University of Groningen
memiliki beberapa fakta menarik yaitu
- Lebih dari 405 tahun pengalaman : Banyak orang yang sangat berbakat dalam telah belajar atau bekerja di universitas selama 400 tahun keberadaannya, termasuk empat pemenang Hadiah Nobel, mahasiswi Universitas pertama di Belanda, dosen wanita pertama, astronot Belanda pertama, dan presiden pertama Bank Eropa.
- Lingkungan internasional : Hampir 6.000 siswa internasional belajar di Groningen setiap tahunnya dari lebih dari 120 negara.
- Universitas terkemuka : Penelitian terobosan dan relevan secara sosial dan penelitian untuk membangun jembatan antar disiplin ilmu.
- Kehidupan pelajar : Groningen si kota pelajar dengan satu dari empat dari 200.000 penduduk adalah pelajar.
Beragam prestasi hingga akreditasi yang dimiliki universitas bisnis diatas sangat menarik ya sobat! Dan uniknya, selain berkuliah, sobat KP juga bisa sekaligus menikmati beragam festival ataupun keseruan di kota-kota itu! Wah, pastinya seru seklai ya sobat, ada yang tertarik untuk melanjutkan pendidikan diuniversitas-universitas di atas?
Ingin tahu lebih banyak mengenai
hal menarik di Belanda? Silakan follow instagram kami di @kartapustaka
Penulis: Aldonna
Referensi:
https://www.ican-education.com/blog/universitas-di-belanda-jurusan-bisnis/
https://p2k.stekom.ac.id/ensiklopedia/Rotterdam_School_of_Management,_Erasmus_University_(RM)
https://www.masterstudies.co.id/universitas/Belanda/Radboud/
https://id.educations.com/study-abroad/university-of-groningen/
https://www.masterstudies.co.id/universitas/Belanda/University-of-Groningen/
No comments:
Post a Comment